
Putri Jasmine adalah wanita berdarah Minang yang berhasil menjadi wisudawan terbaik di Universitas Padjadjaran Bandung dengan IPK 3,95 dimana Ia mengambil program studi Ilmu Pemerintahan yang ditempuh hanya 3 tahun 5 bulan saja.
Tidak hanya pintar secara akademik, Putri juga mengembangkan diri dalam bidang non-akademik baik lokal ataupun macanegara dengan mengikuti segudang kegiatan di luar perkuliahan sehingga tak heran Putri pernah terpilih sebagai Juara Harapan I Abang None Jakarta Timur 2019 dan menjadi delegasi Indonesia dalam ajang 2nd Asean-India Youth Summit di India tahun 2019. Hingga kini, ia masih aktif dalam berbagai organisasi dan menjadi pembicara. Baginya membuat skala prioritas, fokus pada tujuan, disipilin diri adalah kunci untuk bisa tetap membagi waktu diantara padatnya kegiatan yang ia jalani.
Tak hanya itu kecintaannya dalam dunia tarik suara ditunjukkan melalui keikutsertaanya dalam audisi Indonesia Idol 2020 yang berhasil mencuri perhatian penonton dan kerap mengcover lagu di Youtube.
Dengan pengalaman yang dimilikinya, Putri Jasmine juga aktif sebagai seorang influencer di Tik Tok untuk memberikan inspirasi seputar pendidikan dan pengembangan diri untuk anak muda.
Menurut Putri, menerima diri sendiri dengan segala kekurangan adalah hal yang membanggakan, beranilah untuk melangkah dan menggapai semua yang diinginkan, selalu berdoa dan bersyukur atas semua pencapaian, serta tak lupa memohon doa restu kepada orang tua.